LPrado Ikuti Pertemuan Rutin Persatuan Pengayoman Kemenkumham Sulut

LPrado Ikuti Pertemuan Rutin Persatuan Pengayoman Kemenkumham Sulut

Manado - Penasehat Persatuan Pengayoman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Utara, Astrid Lumbuun didampingi Wakil Ketua Persatuan Pengayoman Kemenkumham Sulut, Nova Sumolang memimpin kegiatan pertemuan Persatuan Pengayoman yang dilaksanakan di Aula Rumah Detensi Imigrasi Manado.

 

Ketua Dharma Wanita Persatuan Rumah Detensi Imigrasi Manado, Anik Hananto selaku tuan rumah menyambut baik kedatangan para Pegawai dan Istri Pegawai pada lingkungan Kanwil Kemenkumhan Sulut yang antusias mengikuti pertemuan Kali ini.

 

Tak hanya meniadi momen untuk mempererat tali silahturahmi para anggota, Persatuan Pengayoman Kemenkumham Sulut juga bekerja sama dengan Inez Cosmetics dan melakukan demo make up untuk memberikan bekal keterampilan menata rias waiah kepada para anggota Persatuan Pengayoman Kemenkumham Sulut yang hadir dalam pertemuan untuk menunjang penampilan dan rasa percaya diri mereka.

 

Sementara itu, Astrid Lumbuun dalam sambutannya mengapresiasi kehadiran Ibu-ibu Persatuan Pengayoman Kemenkumham Sulut, tak lupa beliau memberikan kesempatan kepada Ibu-ibu yang baru bergabung pertama kali mengikuti pertemuan Persatuan Pengayoman in untuk memperkenalkan diri, hal ini tentunya sebagai salah satu cara untuk mempererat rasa kekeluargaan antar sesama anggota menurutnya.

Lapas Perempuan Manado

big yellow logo
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN PEREMPUAN KELAS II B MANADO
KANTOR WILAYAH KEMENKUMHAM SULAWESI UTARA

Jl. P. L. Kaunang, Tomohon 95441

Telepon (0431) 3101037


Email Kehumasan

lppmanado.humas@gmail.com


Email Aduan

lppmanado.humas@gmail.com

Hari ini240
Kemarin328
Minggu ini1419
Bulan ini4966
Total 151247

17-05-2024
L'Prado TORANG!