Pendampingan Penyusunan RKBMN Tahun 2025, Pengadaan Barang dan Jasa dan Pembinaan Pengelolaan Keuangan

Pendampingan Penyusunan RKBMN Tahun 2025, Pengadaan Barang dan Jasa dan Pembinaan Pengelolaan Keuangan

Tomohon - Tim Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara yang dipimpin langsung oleh Kepala Bagian Umum Kanwil Kemenkumham Sulut, Veiby Koloay turun langsung ke Lapas Perempuan Manado untuk melakukan pendampingan Penyusunan RKBMN Tahun 2025, Pengadaan Barang dan Jasa dan Pembinaan Pengelolaan Keuangan, Rabu (06/09).

 

Adapun konsen pada pendampingan kali ini yakni, Rencana Kebutuhan Barang Milik Negara (RKBMN), Penetapan Status Penggunaan (PSP) BMN, Penghapusan dan Pemanfaatan BMN, Pengamanan BMN/Sertifikat Tanah, Pertanggungjawaban Surat Perintah Membayar (SPM) Bulan Januari sampai Agustus, Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA), Rencana Realisasi Bulan September serta Rekonsiliasi.

 

Kepala Lapas Perempuan Manado, Oldij Rambi, dalam keterangan terpisah mengungkapkan kegiatan pendampingan penyusunan RKBMN 2025 ini agar terjadi pemahaman yang sama antar seluruh operator BMN, khususnya bagi Lapas Perempuan Manado. “Kegiatan ini untuk memperoleh pemahaman yang sama dalam persiapan penyusunan RKBMN 2025. Sehingga dalam pelaksanaannya nanti tidak terjadi kendala dan sesuai dengan apa-apa saja yang diharapkan,” pungkasnya singkat.

 

Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan pembinaan terkait pengelolaan keuangan pada Lapas Perempuan Manado, dengan tujuan untuk menciptakan pengelolaan keuangan yang tertata baik, serta pelaporan keuangan yang efisien dan memenuhi standar yang ditetapkan oleh pemerintah.

 

Kegiatan pendampingan dan pembinaan dilaksanakan oleh Tim Kanwil Kemenkumham Sulut yakni Penyusun Laporan Keuangan, Fernando Sahabat, Penyusun Laporan dan Hasil Evaluasi, Nixon Awoah, Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Pertama, Ulfa Nur dan Dea Rizaldi. 

WhatsApp Image 2023 09 06 at 20.48.20

WhatsApp Image 2023 09 06 at 20.48.15

 

Lapas Perempuan Manado

big yellow logo
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN PEREMPUAN KELAS II B MANADO
KANTOR WILAYAH KEMENKUMHAM SULAWESI UTARA

Jl. P. L. Kaunang, Tomohon 95441

Telepon (0431) 3101037


Email Kehumasan

lppmanado.humas@gmail.com


Email Aduan

lppmanado.humas@gmail.com

Hari ini260
Kemarin328
Minggu ini1439
Bulan ini4986
Total 151267

17-05-2024
L'Prado TORANG!